Recents in Beach

Manfaat dan Khasiat Asam Lemak Omega 3, 6 dan 9 Bagi Tubuh

Jenis-Jenis Manfaat dan Khasiat Asam Lemak Omega 3, 6 dan 9

Asam lemak merupakan senyawa kimia dalam tubuh yang dibutuhkan untuk menjaga sistem energi dalam tubuh. Asam lemak sendiri populer sebagai asam lemak tak jenuh

Pada dasarnya, omega 3, 6 dan 9 adalah asam lemak tak jenuh yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pembentukan sel dan mengendalikan peradangan. Ketiga jenis nutrisi ini dapat Anda peroleh dari bahan makanan nabati dan daging ikan laut.

Berikut Manfaat Asam Lemak Omega 3, 6 dan 9 Baik Bagi Tubuh


A. MANFAAT ASAM LEMAK OMEGA 3 TAK JENUH

Omega-3 merupakan asam lemak tak jenuh jamak (polyunsaturated) yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh.

Berikut Jenis makanan yang mengandung Omega 3 lebih tinggi
  • Omega 3 Lebih Tinggi:
    Ikan Tuna, Ikan Sarden, Ikan Salmon, Telur Ayam Bebek, Jenis Kacang-Kacangan, Sayur Bayam, Kangkung, Daging Sapi, Susu Kambing, Susu Sapi, Hewan Hasil Laut, Kembang Kol, belut, ikan lele, Yoghurt, Brokoli, Salada dan Ikan Air Tawar
  • Dari Buah-Buahan:
    Blewah (46mg), jambu biji (112mg), Rasperberry (126mg), Strawberry (65mg), Blackberry (95mg), Kismis (42mg), Blueberry (60mg), Buah ceri tua (45mg), Buah Kiwi (44mg), Mangga (38mg), Alpukat (110mg), Pepaya (100mg), Buah labu biasa atau labu parang (50mg)
  • Dari Jenis Minyak:
    Minyak Canola, Minyak Biji Rami, Minyak Ikan Cod, Minyak Zaitun

Silahkan perhatikan baik-baik manfaat dari Asam Lemak Omega 3 Tak Jenuh.

#1 Membantu Proses Perkembangan Otak

Seperti yang anda ketahui bahwasanya otak dapat bekerja secara maksimal dikemudian hari, haruslah melewati perkembangan yang semaksimal mungkin di usia sejak dini. Itulah alasan mengapa banyak orang tua yang memberikan asupan asam lemak omega 3 sedini mungkin untuk anak-anaknya. Asam lemak omega 3 sangat bermanfaat bukan hanya untuk anak-anak, tetapi juga untuk orang dewasa.

Penyakit mudah lupa dan susah mengingat sering dialami oleh orang dewasa. Penanggulangannya tentu dapat anda gunakan dengan memanfaatkan dari asam lemak yang satu ini (Omega3 3). Bagi para lansia, asam lemak tak jenuh omega 3 ini dapat dikonsumsi untuk mencegah penyakit pikun. Cara kerja dari asam lemak omega 3 sendiri adalah membantu proses perkembangan otak melalui pengembangan dari membran sel pada sistem kerja otak.

#2 Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi

Kebiasaan buruk dengn mengkonsumsi makan yang tidak sehat sebagai akibat dari perkembangan zaman yang semakin maju, hal itu tentunya akan menyebabkan gangguan kesehatan seperti salah satu contohnya adalah kolesterol yang tinggi. Terlalu tingginya kadar kolesterol dalam tubuh anda dapat menyebabkan berbagai penyakit dalam tubuh. Sebab itulah mengapa, kadar kolesterol harus dijaga dalam batas normal. Jika kadar kolesterol sudah melebihi batas normal, maka anda harus melakukan penanggulangan untuk menurunkannya.

Salah satu cara menurunkan kolesterol adalah dengan memanfaatkan asam lemak omega 3. Kandungan asam lemak tak jenuh dalam minyak ikan Omega 3 memberikan efek positif menurunkan kadar triglyceride dan kolesterol jahat, serta meningkatkan kolesterol baik (HDL) dan menurunkan tekanan darah. Bahkan jika dibandingkan dengan Statin, minyak ikan lebih efektif dalam menurunkan kolesterol. Kadar triglyceride dalam darah merupakan salah satu indikator terbaik untuk mengetahui kesehatan jantung kita.

#3 Membantu Proses Tumbuh Kembangnya Bayi

Asupan makanan yang mengandung Omega 3 sangat dibutuhkan bayi dan anak untuk memperbaiki kesehatan tubuhnya terutama untuk peningkatan jaringan mata dan otak serta mamapu meningkatkan kemampuan kognitif dan gerak motorik agar lebih kreatif. Bagi yang cukup ketersediaan Omega 3 dalam tubuhnya maka tubuhnya akan memikiki kemajuan cara berfikir dan peningkatan keterampilan motoroknya 2 bulan lebih cepat daripada bayi dan anak anak yang tidak tercukupi asupan Omega 3nya sejak usia dini misalnya usia 1 sampai 3 tahun. Omega juga dapat meningkatkan kemampuaan anak anak dalam belajar membaca dan lebih cepat mengenal huruf diluar kepala.

#4 Memelihara Kesehatan Mata

Salah satu lagi manfaat dari asam lemak omega 3 untuk kesehatan yaitu menjaga kesehatan mata anda. Seperti yang anda ketahui, bahwa kesehatan mata sangatlah bergantung pada kondisi retina mata. Sedangkan Retina mata diketahui memiliki komponen utama yaitu omega 3 untuk dapat berfungsi dengan baik. Jika komponen utama retina mata ini tidak tercukupi, maka kondisi kesehatan mata dapat terancam.

Kesehatan mata dapat terganggu dan membuat mata anda semakin lebih menurun dalam kemampuannya utnuk melihat. Oleh sebab itu, konsumsi serta asupan asam lemak omega 3 yang cukup sangat disarankan untuk segala kelompok usia. Baik anak-anak, orang dewasa, hingga lansia akan merasakan dampak dan manfaat asam lemak dari omega 3 ini untuk menjaga kesehatan mata. Kondisi mata yang sudah buruk pun dapat berangsur-angsur membaik dengan konsumsi rutin juga berkelanjutan.

Untuk Makanan yang cukup baik yaitu dengan mengkonsumsi : Bayam, Ikan Salmon, Wortel, Ubi, Stroberi, Brokoli, Kenari dan alpukat

#5 Mengatasi Penyakit Alzheimer

Alzheimer adalah penyakit yang menyerang jaringan otak dan membuat seseorang menjadi cepat lupa dan tak mampu mengingat masa lalunya, linglung dan bahkan kesulitan untuk menangkap visual yang telah didapatkannya untuk kemudian di ingatnya kembali. Penyakit Alzheimer bukan hanya menyerang pada orang orang berusia lanjut tetapi dapat juga menyerang orang orang yang memilki usia yang msih tergolong produktif yaitu antara 30 sampai menjelang 40 tahun. Penyakit Alzheimer dapat terjadi karena kecelakaan yang membuat area kepala mendapatkan tekanan luka dan peradangan hebat yang membuatnya menjadi gegar otak dan menjadi pelupa karena jaringan otak ada yang mengalami kerusaakaan atau juga dikarenakan seseorang didalam tubuhnya sangat minim dengan asupan Omega 3.

Berikut Jenis Makanan yang Mencegah penyakit Alzheimer seperti yang di lansir oleh terapiotak.com
  • 10 Jenis makanannya:
    Sayuran Hijau, Bawang Putih, Ikan Laut, Biji Bunga Matahari, Anggur, Buah Berry, Alpukat, Kayu Manis, Tomat dan Wortel Serta Kacang Almond dan Kacang Hazelnut.

B. MANFAAT ASAM LEMAK OMEGA 6 TAK JENUH

Sama seperti omega-3, asam lemak omega-6 merupakan asam lemak tak jenuh jamak dan juga merupakan asam lemak esensial. Pada umumnya, omega-6 digunakan sebagai penghasil energi namun juga dapat dibentuk kembali menjadi arachidonic acid (ARA) untuk menghasilkan bahan kimia eicosanoid, sama seperti EPA.

Meskipun demikian, beberapa jenis omega-6 justru tetap aman meskipun dikonsumsi dengan jumlah yang lebih banyak. Salah satunya omega-6 Gamma-linolenic acid (GLA) dari minyak tumbuhan Evening Primorse dan borage dalam bentuk suplemen. GLA diserap dengan diubah menjadi dihomo-gamma-linolenic acid (DGLA) yang diketahui bermanfaat meringankan gejala rematik.

Sumber Makanan Kaya Omega 6
Untuk mencukupi kebutuhan asam linoleat, anda bisa mengkonsumsi makanan yang mengandung omega 6 tinggi. Berikut ini adalah sumber makanan kaya akan omega 6 yang bisa anda konsumsi setiap harinya dalam baas yang normal :
  • Telur ayam :
    Telur ayam bisa anda dapatkan dimana saja. Mengkonsumsi sebutir telur setiap hari bisa memenuhi kebutuhan omge 6 sebanyak 40-250 miligram.
  • Kacang kenari :
    Kacang kenari juga sumber asam linoleat yang baik. Dalam secangkir kacang kenari ada omega 6 sebanyak 2.600 mg.
  • Ikan salmon :
    Kandungan omega 6 dalam ikan salmon sebanyak 1.600 mg.
  • Ikan tuna :
    Sama halnya dengan kan salmon, ikan tuna memiliki kandungan omega 6 yang lumayang tinggi yaitu 1.100 mg.
  • Biji rami :
    Biji rami merupakan makanan yang bagus untuk kesehatan. Selain kaya akan omega 3, biji rami juga kaya akan omega 6.
  • Biji chia :
    Semua biji-bijian banyak mengandung omega 3 dan omega 6 yang tinggi. Biji chia ini bisa dikonsumsi dengan cara mengunyahnya atau menaburkannya pada salad.
  • Minyak ikan :
    Sudah tidk diragukan lagi jika minyak ikan bagus untuk kesehatan otak janin dan bayi. Minyak ikan memiliki omega 3 dan omega 6 yang tinggi.

Berikut ini beberapa manfaat dari asam lemak Omega 6 Untuk Tubuh Anda.

#1. Mengurangi Kadar Gula Yang Terdapat Pada Penderita Diabetes

Penderita diabetes memiliki kadar gula yang sangat tinggi dalam darah. Hal ini akan sangat berakibat fatal. Kadar gula yang terus tidak terjaga dalam tahap normal, kemudian dapat menjadi pemicu terjadinya penyakit-penyakit lain yang jauh lebih mematikan. Untuk itu kadar gula harus dijaga dalam batas yang normal. Upaya menurunkan kadar gula dengan cuku efektif dapat dilakukan dengan menggunakan manfaat asam lemak tak jenuh omega 6. Asam lemak tak jenuh omega 6 diketahui mampu mengontrol kadar gula darah ini. Jika anda bukan penderita diabetes pun, mengonsumsi omega 6 sangat dibutuhkan. Hal ini dilakukan untuk mencegah anda terjangkiti penyakit diabetes. Maka konsumsilah asam lemak tak jenuh omega 6 secara rutin untuk menjaga kesehatan anda.

#2 Mengatasi Terjadinya Gejala Stroke

Salah satu fungsi dan manfaat dari asam lemak omega 6 yaitu dapat digunakan untuk mencegah dan mengurangi gejala stroke. Coba anda pikir-pikir, bagaimana sakitnya ketika gejala stroke menyerang?, rasa sakit akibat gejala stroke itu bisa diatasi dengan menggunakan asam linoleat. Kebanyakan stroke disebabkan oleh penyumbatan pembuluh darah yang ada di otak dan penyumbatan pembuluh darah yang ada di otak, jika hal tu terjadi otak pun fungsinya akan mengalami penurunan.

Saat stroke tidak diobati stroke akan mengakibatkan kecacatan. Salah satu contohnya saja adalah lumpuh sebagian atau lumpuh total.

Stroke kebanyakan disebabkan oleh tekanan darah yang tinggi dan bisa juga disebabkan oleh penyakit diabetes. Penelitian yang dilakukan mengemukakan fakta jika omega 6 bisa memperbaiki kerusakan syaraf yang ada di otak sehingga kerusakan syaraf tidak berlangsung terus menerus dan kerusakan tidak semakin parah.

#3 Mengatasi Proses Penyembuhan Reumatik

Penyakit reumatik merupakan salah satu penyakit yang dapat diatasi dengan manfaat dari asam lemak omega 6. Asam lemak omega 6 diketahui memiliki kemampuan untuk mencegah penyakit reumatik yang dikenal dengan istilah radang sendi ini. Omega 6 diketahui mampu menjaga sendi tetap sehat dan tidak mudah terjadi peradangan. Jika tubuh sendi sudah terjaga kesehatannya, maka aktivitas anda selanjutnya pun tidak akan terganggu oleh penyakit reumatik lagi. Sendi yang sehat akan sangat berpengaruh dalam melakukan aktivitas dan kegiatan sehari-hari. Untuk itu cukupilah kebutuhan asam lemak omega 6 anda setiap saat.

#4 Memelihara Kesehatan Kulit Anda

Omega 6 memiliki peran yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Asam linoleat sangat berguna untuk membantu regenerasi sel kulit sehingga kulit akan terhindar dari kekusaman. Kekurangan omega 6 sangat tidak bagus untuk kesehatan kulit. Kurangnya asam linoleat bisa membuat kulit menjadi kering dan menjadi kasar. Tidak hanya itu saja, kekurangan asam linoleat bisa membuat rambut menjadi rontok. Bagi wanita yang ingin menjaga kecantikan dari dalam bisa mengkonsumsi omega 6 untuk menjaga kesehatan kulit dan juga rambut.

#5 Menjaga Tekanan Darah Agar Tetap Normal

Selanjutnya, asam lemak omega 6 juga diketahui bermanfaat untuk menjaga tekanan darah tetap berada pada batas normal. Masyarakat di Indonesia diketahui memiliki banyak masalah mengenai tekanan darah. Tekanan darah yang terlalu tinggi atau hipertensi merupakan salah satu penyakit yang cukup umum diderita oleh masyarakat Indonesia. Ternyata mengkonsumsi dari asam lemak omega 6 ini mampu mengontrol tekanan darah ini juga lho.

C. MANFAAT ASAM LEMAK OMEGA 9 TAK JENUH

Berbeda dengan dua asam lemak di atas, tubuh dapat memproduksi sendiri asupan omega 9 nya. Ini karena omega 9 salah satu termasuk asam lemak tidak jenuh tunggal yang non esensial. Omega 9 ini memiliki jenis asam lemak utama yang dikenal dengan asam oleik yang sangat mudah diperoleh dari makanan kacang-kacangan serta beberapa lemak hewan.

Meskipun bisa memproduksi sendiri, tubuh tetap perlu asupan tambahan dari omega 9 , salah satu contohnya adalah untuk membantu mengatur lemak darah very low density lipoprotein (VLDL). Dan seperti asam lemak lainnya, omega 9 juga berfungsi mengurangi peradangan pada tubuh. Sedangkan Asam oleik juga merupakan bahan dasar dari selubung saraf pembungkus otak, yang disebut myelin.

#1 Memelihara Sistem Imunitas Tubuh Agar Tetap Kuat

Sebagai manusia, sistem kekebalan atau imunitas tubuh sangatlah penting untuk dijaga. Sistem imunitas ini dapat ditingkatkan dengan memanfaatkan konsumsi dari omega 9. Sistem kekebalan tubuh ini akan menurun jika terdapat kadar kolesterol yang terlalu tinggi dalam tubuh seseorang. Oleh karena itu, asam lemak omega 9 sangat bermanfaat untuk membantu menurunkan kadar kolesterol dan menjaga sistem kekebalan tubuh seseorang. Konsumsilah asam lemak omega 9 untuk membantu anda meningkatkan sistem imunitas tubuh dan mencegah terjadinya penyakit

#2 Mengatasi Penyakit Kanker

Resiko kanker selalu tetap meningkat ketika tubuh memiliki banyak kandungan kolesterol. Kolesterol memicu perkembangan radikal bebas yang ada dalam tubuh karena sel-sel tubuh tidak mampu melawan sel jahat yang menyebabkan kerusakan pada sel yang sehat.

Manfaat omega 9 memang bisa membantu menurunkan resiko kanker karena tubuh menerima kolesterol yang dibutuhkan termasuk kolesterol baik. Resiko penumpukan kolesterol juga sangat rendah sehingga resiko kanker juga menurun.

#3 Meningkatkan Penyerapan Vitamin

Penyerapan vitamin sangat dibutuhkan tubuh untuk menjalankan aktivitas sehari-hari. Untuk itu memanfaatkan asam lemak tak jenuh omega 9 sangat direkomendasikan. Asam lemak tak jenuh omega 9 diketahui memiliki manfaat untuk memastikan setiap konsumsi terserap vitaminnya dengan maksimal. Terlebih lagi, keunggulan dari konsumsi omega 9 juga dapat menyerap vitamin-vitamin yang tidak dapat diproduksi dalam tubuh seseorang

#4 Menurunkan Terjadinya Penyakit Diabetes

Sama halnya seperti asam lemak tak jenuh lainnya, asam lemak tak jenuh omega 9 juga dapat menurunkan resiko penyakit diabetes. Hal ini dilatarbelakangi oleh omega 9 yang mampu mencegah resistensi insulin dalam tubuh. Jika resistensi insulin dapat dicegah, maka penyakit diabetes pun akan sangat kecil peluangnya dapat menyerang seseorang

#5 Menurunkan Resiko Arthritis

Artritis atau penyakit yang menyebabkan nyeri sendi parah memang sering terjadi pada orang tua. Penyakit ini juga disebabkan karena peradangan yang menyerang pada bagian sendi. Konsumsi berbagai jenis makanan yang mengandung omega 9 sejak masih kecil memang sangat bagus terutama untuk mencegah peradangan sendi saat usia lanjut.

Seperti itulah manfaat dan khasiat dari asam lemak Omega 3, 6 dan 9 bagi tubuh anda. Jika artikel ini bermanfaat untuk anda silahkan di bagikan kepada yang lain melalui tombol sosial di bawah ataupun di atas.

Post a Comment

0 Comments